Sering kali di setiap halaman pada Table tertentu, Web Developer ingin menambahkan teks tertentu di bagian paling atas halaman. Sekali lagi, posisi teks ini berada di bagian paling atas dari halaman, atau setelah bagian Header yang di-generate oleh PHPMaker. Jadi, posisi teks bukan di atas Header.
PHPMaker sudah menyediakan sebuah server event yang bernama Page_DataRendering. Server event ini akan dipanggil setelah file header.php disertakan. Anda dapat menggunakan server event ini untuk menambahkan konten data atau informasi tertentu yang posisinya berada di bagian paling atas halaman, dan tepat di bagian bawah dari Header.
Beberapa halaman yang menggunakan server event Page_DataRendering adalah: Add/Copy, Edit, Delete, Multi-Update, List, View, Search, Preview, Login, Registration, Change Password, Password Recovery, dan Report.
Server event ini memiliki satu argumen, yaitu $header. Anda sebagai Web Developer dapat menggunakan variabel tersebut untuk menampilkan teks dalam format string. Silahkan simak contoh berikut:
// Page Data Rendering event function Page_DataRendering(&$header) { // Example: $header = "Teks Anda di sini ..."; }
Perlu untuk diingat, bahwa meskipun argumen server event ini memiliki satu argumen yang bernama $header, bukan berarti hal ini akan menambahkan teks di variabel tersebut ke dalam bagian Header dari Aplikasi Web Anda. Jadi, sekali lagi, teks yang berada di variabel $header tersebut akan ditempatkan di bagian bawah Header, dan di bagian atas halaman yang sedang terbuka.
Satu lagi dari sekian banyaknya bukti yang menunjukkan PHPMaker dapat membantu Web Developer membangun Aplikasi Web dengan mudah dan cepat. 🙂
Tinggalkan Balasan