Masino Sinaga

Web Development, PHPMaker, & PHP Report Maker

Anda di sini: Beranda / PHPMaker / Mudahnya Menambahkan Tombol Baru di Luar Tabel pada Aplikasi Web PHPMaker
Mengapa Sebaiknya Aplikasi Web Selalu Menggunakan Karakter Pemisah Internasional
Bacalah Help, Bacalah Help, dan Bacalah Help di PHPMaker!

Mudahnya Menambahkan Tombol Baru di Luar Tabel pada Aplikasi Web PHPMaker

Oktober 2, 2014 oleh Masino Sinaga 20 Komentar

Apakah Anda pernah mengalami kesulitan ketika ingin menambahkan tombol baru di luar area Table pada halaman List di Aplikasi Web yang dihasilkan oleh PHPMaker? Ketika kita berbicara mengenai kostumisasi pada Aplikasi Web yang dihasilkan oleh PHPMaker, maka lagi-lagi kita langsung teringat untuk mengoptimalkan fitur Server Events.

Katakanlah tombol ini letaknya di dekat tombol Add yang terdapat di halaman List, maka cukup gunakan kode berikut di dalam server event Page_Render milik halaman List tersebut:

	$this->OtherOptions["addedit"]->UseDropDownButton = FALSE; // jangan gunakan style DropDownButton
	$my_options = &$this->OtherOptions; // pastikan menggunakan area OtherOptions
	$my_option = $my_options["addedit"]; // dekat tombol addedit
	$my_item = &$my_option->Add("mynewbutton"); // tambahkan tombol baru
	$my_item->Body = "<a class=\"ewAddEdit ewAdd\" title=\"Your Title\" data-caption=\"Your Caption\" href=\"yourpage.php\">My New Button</a>"; // definisikan link, style, dan caption tombol

Jangan lupa untuk men-generate ulang halaman List tersebut dengan PHPMaker seperti biasa.

Betapa mudah dan fleksibelnya, bukan? 😀

Ditempatkan di bawah: PHPMaker Ditag dengan:Page_Render, PHPMaker Indonesia, Server Events, Tutorial PHPMaker

Masino Sinaga

Web Developer pengguna PHPMaker untuk membangun Aplikasi Web sejak tahun 2004. Sampai sekarang masih aktif dan rajin membagikan pengalamannya menggunakan PHPMaker melalui situs masinosinaga.com dan ilovephpmaker.com.

Mengapa Sebaiknya Aplikasi Web Selalu Menggunakan Karakter Pemisah Internasional
Bacalah Help, Bacalah Help, dan Bacalah Help di PHPMaker!

Comments

  1. Surya mengatakan

    Januari 31, 2015 pada 4:49 pm

    Mas Masino bagaimana bila yang kita inginkan adalah menyisipkan jenis FILEFIELD, code scriptingnya mas gimana, terimakasih

    Balas
    • Masino Sinaga mengatakan

      Januari 31, 2015 pada 5:40 pm

      Maksudnya FileField itu seperti apa ya?

      Balas
  2. hendra mengatakan

    September 22, 2015 pada 1:40 pm

    Untuk menambahkan coding manipulasi table , dimana coding nya pak ?
    Misal saya mau menambahkan tombol cancel utk melakukan update table set field

    Balas
    • Masino Sinaga mengatakan

      September 22, 2015 pada 6:35 pm

      Gunakan server event ListOptions_Load dan ListOptions_Rendered. Baca menu Help di PHPMaker untuk info dan contoh lebih lanjut.

      Balas
      • hendra mengatakan

        September 23, 2015 pada 1:13 pm

        Terima kasih, saya coba dulu.

        Balas
        • Masino Sinaga mengatakan

          September 23, 2015 pada 5:43 pm

          Sama-sama.

          Balas
  3. lman mengatakan

    Mei 26, 2016 pada 9:38 am

    Pagi pak…sy coba kok error knpa ya pak

    Fatal error: Call to a member function Add() on null in C:\…..

    Balas
    • Masino Sinaga mengatakan

      Mei 28, 2016 pada 12:29 pm

      Anda mencobanya di PHPMaker versi berapa? Barusan saya test ulang di PHPMaker v12 tidak ada masalah. Tombol bisa ditampilkan tanpa ada pesan error sedikit pun.

      Pastikan juga Anda mencobanya pada server event Page_Render milik halaman List, bukan di halaman lainnya.

      Balas
      • lman mengatakan

        Mei 30, 2016 pada 8:58 am

        Ok pak…terima kasih banyak

        Balas
        • Masino Sinaga mengatakan

          Mei 30, 2016 pada 3:27 pm

          Sama-sama.

          Balas
  4. Inet mengatakan

    Agustus 14, 2017 pada 2:36 pm

    Mas masino, saya mau nanya nih, gimana ya caranya nambahin button pada halaman add ?

    Balas
    • Masino Sinaga mengatakan

      Agustus 14, 2017 pada 3:12 pm

      Pakai server event Page_DataRendering atau Page_DataRendered. Silahkan baca topik Server Events and Client Scripts dari menu Help PHPMaker.

      Balas
  5. Jovanito mengatakan

    Agustus 18, 2020 pada 11:10 am

    mas kalo itu kan di luar, kalo di dalem tabel trus di taruh di sebelah button view gmna yah ??

    Balas
    • Masino Sinaga mengatakan

      Agustus 18, 2020 pada 11:50 am

      Bisa pakai server event ListOptions_Load dan ListOptions_Rendered. Untuk info dan contoh kodenya, baca topik Server Events and Client Scripts dari menu Help PHPMaker.

      Balas
      • Jovanito mengatakan

        Agustus 18, 2020 pada 12:48 pm

        bisa dikasih contohnya gak mas , saya pgn bikin tombol print , saya sudah coba dilistoptions_load tapi gabisa ,

        Balas
        • Masino Sinaga mengatakan

          Agustus 18, 2020 pada 1:13 pm

          Coba deh baca ulang lagi jawaban saya di atas. Di situ kan sudah saya sebutkan mengenai contoh kodenya ada di mana. Selain di ListOptions_Load, juga di ListOptions_Rendered.

          Balas
          • Jovanito mengatakan

            Agustus 18, 2020 pada 1:42 pm

            itu kode yg mas bikin di luar tabel dan saya pgn tau yg di dalem, nahh yang di listoptions itu bukan membuat tabel tapi membuat kolom

            Balas
            • Masino Sinaga mengatakan

              Agustus 18, 2020 pada 1:51 pm

              Di dalam kolom yang baru tersebut, bisa ditambahkan tombol di sana. Seperti itu logic-nya. Coba cek di kedua server event yang sudah saya infokan tersebut.

              Balas
              • Jovanito mengatakan

                Agustus 18, 2020 pada 1:59 pm

                iya saya mengerti dan saya udah bikin kolomnya , cara menambahkan nya gmna yah , saya sudah coba trs tapi mash gagal , saya masih baru mempelajari phpmaker jadi saya masi belom paham
                saya minta tolong bantuannya

                Balas
                • Masino Sinaga mengatakan

                  Agustus 18, 2020 pada 2:11 pm

                  Kalau sudah mengerti, seharusnya tinggal copy-paste aja code yang di bagian Example 2 pada server event ListOptions_Rendered.

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Pos-pos Terbaru

  • Server Event Page_Render dan Page_Rendering di PHPMaker, Apa Sih Bedanya?
  • Begini Mudahnya Mengubah Judul Browser Secara Dinamis di PHPMaker 2021
  • Solusi Supaya PreviewRow dan PreviewOverlay Bisa Sama-Sama Berfungsi di PHPMaker 2021
  • Jangan Pernah Lagi Mencampur Kode PHP di Client Script atau Startup Script pada PHPMaker 2021
  • Seperti Ini Mudahnya Menyembunyikan Data Label di Chart dari PHPMaker 2021

Menu

  • Siapa Saya?
  • Web Development
  • PHPMaker
  • Umum
  • Syarat dan Ketentuan
  • Sitemap (Peta Situs)
  • Komentar

Komentar Terbaru

  • Masino Sinaga pada Setting Import Data Berikut Wajib Anda Ketahui Bedanya di PHPMaker 2021
  • Masino Sinaga pada Jangan Pernah Lagi Mencampur Kode PHP di Client Script atau Startup Script pada PHPMaker 2021
  • Masino Sinaga pada Mudahnya Menambahkan Global Function untuk Auto-Update Field di PHPMaker
  • Abu Syifa pada Setting Import Data Berikut Wajib Anda Ketahui Bedanya di PHPMaker 2021
  • Abu Syifa pada Jangan Pernah Lagi Mencampur Kode PHP di Client Script atau Startup Script pada PHPMaker 2021

Situs Terkait

  1. I Love PHPMaker
  2. Situs Resmi PHPMaker
  3. Forum Diskusi PHPMaker
  4. PHPMaker di IlmuKomputer.com
  5. PHPMaker Learning

Baru di PHPMaker?

Baca ini terlebih dulu ...

  1. Ayo Menjadi Web Developer yang Cerdas!
  2. PHPMaker: PHP Code Generator + PHP Framework
  3. Pertanyaan-Pertanyaan yang Paling Sering Diajukan Seputar PHPMaker
  4. Tips buat Anda Pemula yang Baru Mengenal dan Menggunakan PHPMaker
  5. Bacalah Help, Bacalah Help, dan Bacalah Help di PHPMaker!

(c) Masino Sinaga 2009 - 2019 | WordPress | Catat masuk | Kembali ke atas